Rabu, 17 April 2024

Berita Nasional Trending

5 Fakta Penggerebekan Wakil Bupati Rohil, Berawal dari Kasus Perdagangan Wanita

Senin, 29 Mei 2023 15:38

Wakil Bupati Rokan Hilir, Sulaiman digerebek polisi saat berduaan dengan seorang wanita di sebuah kamar hotel di Pekanbaru.

VONIS.ID - Geger! pejabat publik digerebek kepolisian, jabatannya pun tak main-main, Wakil Bupati.

Ya, ini adalah kasus penggerebekan Wakil Bupati Rokan Hilir, Sulaiman.

Sulaiman digerebek polisi saat berduaan dengan seorang wanita di sebuah kamar hotel di Pekanbaru.

Keduanya digerebek tim Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Riau, Kamis (25/5/2023).

"Benar, yang bersangkutan (Sulaiman) kita temukan sedang bersama wanita di dalam kamar hotel," tutur Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Riau Kombes Asep Darmawan.

Kombes Asep Darmawan memastikan perempuan tersebut bukanlah istri Sulaiman.

Berikut fakta-fakta Wakil Bupati Rokan Hilir digerebek kepolisian:

1. Berawal dari Kasus Perdagangan Wanita

Awalnya Polda Riau sedang melakukan penelusuran terkait perdangangan wanita melalui aplikasi MiChat di sebuah hotel di Pekanbaru, Kamis (25/5/2023).

Kemudian tim Polda Riau bergerak melakukan penelusuran ke kamar hotel yang dicurigai. 

Saat polisi melakukan pengerebekan di sebuah kamar ternyata ada Sulaiman, berduaan dengan seorang wanita.

"Saat itulah kita temukan pasangan yang tidak tahunya pejabat. Wanitanya itu seorang Kabid di Dinas Pendapatan Pemkab Rohil. Jadi awalnya kita sedang menyediki kasus perdangan wanita," ungkap Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Riau Kombes Asep Darmawan.

2. Profil Wakil Bupati Rohil

Wakil Bupati Rokan Hilir Sulaiman adalah politikus yang berasal dari Partai NasDem dan menjadi pasangan Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong.

Pasangan Afrizal Sintong dan Sulaiman dilantik menjadi Bupati dan Wakil Bupati pada 8 Juni 2021.

Pasangan Afrizal Sintong- Sulaiman menjadi pengganti dari bupati dan wakil bupati sebelumnya Suyatno dan Jamiluddin.

Di sisi lain, selama menjabat sebagai wakil bupati, Sulaiman telah dua kali melaporkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yakni pada tahun 2021 dan 2022.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal