Jumat, 1 November 2024

Advertorial Pemkab Kukar

Desa Rapak Lambur dan Desa Bendang Raya serta 12 Keluarahan Mendapatkan Bantuan Paket Sembako

Minggu, 31 Maret 2024 8:24

Tim Ahlussunnah Waljamaan (Aswaja) Kabupaten Kutai Kartanegara menyerahkan bantuan paket sembako kepada kelurahan dan desa di Kecamatan Tenggarong, Sabtu (30/3/2024).

VONIS.ID - Masyarakat Desa Rapak Lambur dan Desa Bendang Raya, serta 12 kelurahan lainnya di Kecamatan Tenggarong, mendapatkan bantuan berupa paket sembako.

Bantuan dalam rangka bulan Suci Ramadhan 1445 H, diserahkan langsung oleh Camat Tenggarong, Sukono kepada Lurah dan Kades setempat saat kunjungan Tim Ahlussunnah Waljamaan (Aswaja) Kabpaten di Masjid Al-Muhajirin, Kelurahan Bukit Biru, Tenggarong, Kutai Kartanegara, Sabtu (30/3/2024).

"Alhamdulillah di bulan suci ramadhan ini kecamatan Tenggarong turut berbagi kebahagiaan bagi warga prasejahtera khususnya yang berada di 12 Kelurahan dan 2 desa," kata Sukono.

Dalam kesempatan tersebut, Sukono mengapresiasi kunjungan Ketua Pembina Aswaja Kukar, Maslianawati dalam rangka pengajian rutin di Kelurahan Bukit Biru.

Menurutnya kedatangan Aswaja Kukar sangat dibutuhkan terutama untuk meningkatkan ketaqwaan dan keimanan masyarakat Bukit Biru dalam Bulan Ramadhan yang sangat mulia.

"Mudah-mudahan kegiatan pengajian rutin Aswaja kabupaten dan kecamatan ini membawa keberkahan bagi Kecamatan Tenggarong khususnya kelurahan Bukit Biru dan semua amal ibadah kita selama bulan Ramadhan diterima Allah SWT," ungkapnya.

Sukono turut memuji keseragaman warganya yang hadir di Masjid AL-Muhajirin RT 17 Bukit Biru.

"Alhamdulillah ibu-ibu pada cantik semuanya, semoga terus istiqomah, mari tetap kompak dan saling menjaga ketentraman. Bulan suci ramadhan kiranya bersama-sama kita menghiudpkan dengan memperbanyak membaca Al-quran," ujarnya.

(adv)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
Beritakriminal